Rabu, 4 Desember 2024
PEKANBARU (04/12) — Sebagai bentuk komitmen dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Riau terhadap kendaraan, Agung Toyota selaku Authorized Dealer Toyota di provinsi Riau kembali menggelar Toyota Expo. Merupakan pameran terbesar yang diselenggarakan Agung Toyota setiap tahunnya. Toyota Expo 2024 berlangsung di Atrium Mal SKA Pekanbaru pada tanggal 04 – 08 December 2024.
Pameran ini mengusung tema yang bertajuk “Enjoy Holiday”, hadir dengan unit-unit display yang dapat di explore secara langsung. Tersedia 12 unit yaitu Toyota Agya GR Sport, Toyota Calya dan kendaraan niaga yang baru saja launching pada October 2024 yaitu Toyota All New Hilux Rangga. Serta tentunya hadir juga berbagai program penjualan menarik dan program trade-in.
Para hadirin juga dapat berkesempatan melakukan test drive karena di Toyota Expo 2024 Agung Toyota menyediakan 6 unit test drive yaitu Toyota Fortuner, Veloz, Raize, Agya, Yaris Cross dan Hilux Rangga Champ. Sehingga hadirin dapat merasakan keunggulan dan mengenal setiap fitur yang dimiliki mobil Toyota, dengan adanya test drive dapat menjawab kebutuhan pelanggan terhadap kendaraan.
“Kembali hadirnya Toyota Expo di Pekanbaru menjadi bentuk komitmen Agung Toyota dalam terus menghadirkan produk dan pelayanan terbaik. Tak hanya menghadirkan produk yang berkualitas, tapi juga pelayanan penjualan prima dan purna jual yang berkualitas. Sehingga Agung Toyota dapat bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan.” Ujar Bapak Himawan Wahyu Wardhana, Chief Operation Officer Agung Toyota.
Agung Toyota juga mengundang berbagai komunitas-komunitas Toyota sebagai bentuk silaturahmi komunitas Toyota yang ada di Riau maupun di luar Riau. Selain itu, berbagai kegiatan dan hiburan seru seperti Live Music, Zumba party hingga Talk Show, yang akan membahas topik seputar “Edukasi Ekonomi Kreatif” bersama dengan Ratatia Rattan Handmade.
Selama acara berlangsung terdapat juga kegiatan Donor Darah dan Cek Kesehatan Gratis yang terbuka untuk umum, kegiatan ini berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Klink Prodia Pekanbaru.
“Kami berharap seluruh masyarakat dan pelanggan setia Agung Toyota di provinsi Riau dapat menikmati kelebihan dan kemudahan untuk memiliki kendaraan Toyota dengan berbagai program-program yang ada. Serta dengan adanya berbagai kegiatan dan hiburan di Toyota Expo 2024 dapat memberikan experience yang menyenangkan, bermanfaat dan tentunya dapat menguntungkan bagi para hadirin yang telah hadir.” Ujar Bapak Himawan Wahyu Wardhana, Chief Operation Officer Agung Toyota.
Tak hanya itu ada banyak games dan kompetisi yang bisa diikuti di antaranya Mewarnai (TK/Sederajat), Fashion Show (TK/Sederajat), Digital Design (All New Hilux Rangga), Zumba Party, Hot Wheels Fun Race, Toyota idol hingga Cosplay. Kompetisi ini akan dinilai oleh dewan juri yang profesional dan kompeten di bidangnya. Begitupun untuk juri cosplay akan menghadirkan Nanamii dan Allie Nia yang akan memberikan penilaian pada kompetisi cosplay.
Toyota Expo 2024 bertabur hadiah uang tunai dan undian Grand Prize menarik yaitu Liburan ke Jepang dan Motor Listrik UNITED. Dan acara juga akan dimeriahkan oleh Special Guest Star KIM Spektakuler Upiak Isil. Untuk pengumuman pemenang kompetisi serta pengundian Grand Prize akan berlangsung pada hari akhir acara Minggu, 08 December 2024.
“Terima kasih kepada seluruh pelanggan setia atas kepercayaan-nya terhadap Agung Toyota, harapannya dengan Toyota Expo 2024 ini para pelanggan dapat menikmati berbagai benefit dan kemudahan dalam memiliki kendaraan Toyota yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.” Ujar Chief Operation Officer Agung Toyota, Pak Himawan Wahyu Wardhana.
“Kedepannya Agung Toyota dapat terus bisa memberikan pelayanan mobilitas yang nyaman dan aman untuk Kawan Agung Toyota. Kami harap Agung Toyota terus menjadi pilihan utama untuk mobil Toyota anda” lanjutnya.
Sumber : Markom Agung Toyota
This Post Has 0 Comments